Menteri Pertahanan Amerika Robert Gates mengatakan kelompok-kelompok Mujahidin yang berada di  kawasan kesukuan di Pakistan menjadi ancaman terbesar bagi kestabilan wilayah tetangga Afghanistan dan berbahaya untuk Amerika.

Dalam kesaksian dimuka Komisi Angkatan Bersenjata Senat hari Selasa, Gates mengatakan Amerika menghadapi musuh yang bertekad kuat untuk mengalahkan Amerika di bagian barat Pakistan kecuali tempat persembunyian mereka itu dihancurkan, keadaan tidak aman dan kekerasan akan terus berlanjut.

Menteri Pertahanan Gates juga berhati-hati dalam ekspansi militer Amerika yang menyerukan supaya cepat di Afghanistan, meskipun ada permintaan dari komandan tinggi Amerika dan NATO disana, Jendral David McKiernan untuk menambah paling kurang sekitar 10 ribu tentara.

Gates mengatakan penambahan pasukan bisa menjadi boomerang di negara yang punya sejarah penolakan kehadiran pasukan asing. Ia mengatakan Amerika sebaliknya harus mengusahakan perluasan tentara nasional Afghanistan secepat mungkin.

Hari ini, para saksi mengatakan polisi menembak dan menewaskan sekurang nya 5 orang pada demonstrasi di Mingora, kota utama di lembah Swat. Polisi mengatakan ribuan orang membakar beberapa bank selama demonstrasi menentang kematian warga sipil dalam serangan ofensif militer terhadap militan.[adm/muslimdaily]

0Komentar

Sebelumnya Selanjutnya

Recent Posts