Pengadilan telah memerintahkan otoritas Perancis untuk membayar Mohamed al- Fayed sebesar 5.000 Euro ($ 7,500) atas penyelidikan kasus kecelakaan mobil fatal yang berakibat kematian Putri Diana, seperti dilaporkan oleh AFP pada hari Jumat kemarin.

Al-Fayed, seorang miliarder kelas atas pemilik London Harrods department store, telah lama menyatakan bahwa Diana dan Dodi al-Fayed yang juga merupakan putranya sendiri telah dibunuh sebagai bagian dari pembunuhan berencana.

Dia mengatakan ia sangat senang dengan keputusan p[engadilan hari Jumat kemarin, yang mengatakan bahwa penundaan penyelidikan kecelakaan tahun 1997 di Paris merupakan sebuah "penyangkalan terhadap keadilan."

Berbicara di London, al-Fayed mengatakan: "Saya sangat gembira bahwa pengadilan Perancis telah mengakui bahwa saya telah ditolak oleh sebuah keadilan.

"Kedua ahli patologi telah dikecam atas tindakan mereka mencampur sampel darah dan memperlambat penyelidikan. Ini mendukung pandangan saya bahwa ada yang ditutupi oleh Perancis dan ada upaya untuk menyembunyikan kebenaran."

Dia juga mengulangi keyakinannya bahwa penyelidikan kecelakaan tersebut seharusnya diperlakukan sebagai penyelidikan kasus pembunuhan.

Al-Fayed membawa kasus kematian putranya dan putri Diana terhadap negara Prancis pada tahun 2007 setelah seorang hakim menolak tantangan untuk dilakukan pemeriksaan awal bahwa kecelakaan itu disebabkan oleh sopir Henri Paul yang sedang mabuk.

Miliarder tersebut berpendapat kasus tersebut telah diperlambat oleh kesalahan yang dibuat oleh hakim yang bertugas.

Dalam penilaian yang berlangsung pada hari Rabu, pengadilan memutuskan bahwa masalah itu telah menjadi "kasus yang tertunda tanpa alasan yang kuat selama hampir dua tahun."

Otoritas Perancis diperintahkan untuk membayar al-Fayed sebesar 5.000 Euro ($ 7,500) sebagai kompensasi dan selanjutnya sebesar 3.000 Euro ($ 5,000) sebagai biaya persidangan.

Seorang juri pemeriksaan Inggris pada bulan April lalu menyampaikan vonis kematian yang tidak wajar terhadap fayed dan putri Diana, menyalahkan pemudi sopir mereka Henri Paul, yang juga tewas, dan fotografer paparazzi yang mengejar.

Berarti gosip bahwa kematian putri Diana dan Dodi Al-Fayed selama ini yang menyatakan mereka dibunuh bisa jadi benar. Wallahu A'lam. [adm/eramuslim]

0Komentar

Sebelumnya Selanjutnya

Recent Posts