Sekitar 60 orang Yahudi Yaman telah pindah ke AS sejak Juli melalui operasi bawah tanah oleh para pejabat Departemen Luar Negeri untuk menghindari serangan anti-Yahudi di tanah air mereka, Wall Street Journal melaporkan, Sabtu (1/11).

Hanya 200 hingga 300 orang Yahudi masih tinggal di antara 23 juta orang Islam Yaman. Pembunuhan seorang Yahudi tahun lalu, aksi perlawanan Syiah di Yaman utara dan pertumbuhan semangat Islam Sunni membuat mereka ingin segera meninggalkan negara di Jazirah Arab itu. "Operasi itu dilakukan menyusul satu tahun gangguan yang meningkat, dan direncanakan dengan kelompok bantuan Yahudi sementara Washington memberikan peringatan kepada Yaman," kata Wall Street Journal.

Para pejabat Deplu AS belum dapat dimintai komentar mengenai berita itu.

Wall Street Journal menyatakan kelompok pertama dari 17 orang tiba di New York, Amerika Serikat, pada 8 Juli, satu hari setelah meninggalkan ibukota Yaman, Sana`a, dalam penerbangan ke Frankfurt.

"Secara keseluruhan, sekitar 60 orang Yahudi Yaman telah ditampung di AS sejak Juli; beberapa pejabat mengatakan 100 orang lagi mungkin akan datang," kata surat kabar tersebut. "Sejumlah orang yang tak diungkapkan telah mencapai Israel," tambahnya.

Wall Street Journal mengutip Yair Yaish, pemimpin Federasi Yahudi Yaman Amerika, yang mengatakan ia telah diserang dengan "permintaan yang menyedihkan dari masyarakat di sini yang mengatakan kami harus melakukan sesuatu untuk mengeluarkan keluarga kami".

Duta besar AS di Sana`a mendesak menteri Yaman untuk mempermudah keberangkatan mereka, dan pemerintah akhirnya setuju untuk mengeluarkan surat izin ke luar, katanya.

"Itu pendapat kedutaan, dan departemen setuju, itu karena kerentanan mereka, kami harus mempertimbangkan mereka untuk dimukimkan kembali," surat kabar itu mengutip ucapan seorang jurubicara Biro Kependudukan, Pengungsi dan Migrasi Deplu.

Para pengungsi itu akan dimukimkan di Monsey, New York, wilayah kantung Yahudi ortodok di pinggiran kota. [adm/muslimdaily]

0Komentar

Sebelumnya Selanjutnya

Recent Posts