Dera Ismail Khan - Komandan Taliban yang saat ini menahan tentara Amerika di Afghanistan hari Ahad mengatakan jika majelis Mullah Umar sedang menunggu respon dari pihak Amerika sebelum Mullah Umar akan menentukan nasib tentara tersebut.

Ini adalah kabar pertama mengenai tentara Amerika bernama Bowe R. Bergdahl, 23 yang ditawan Taliban, sejak videonya dirilis Taliban 18 Juli lalu.

"Nasib tentara Amerika tersebut berada pada pemimpin kami, yang mana ia juga menunggu terlebih dahulu respon dari pihak Amerika", kata Mullah Sangin kepada AP.

Mullah Sangin tidak memberikan detil maupun tuntutan atau deadline bagi pihak Amerika. Sebelumnya Sangin mengatakan tentara tersebut akan dibunuh jika Amerika meneruskan serangan udaranya di Afghanistan timur.

Bergdahl, 23 tahun dari Idaho yang bekerja bersama kontingen lain dari resimen Alaska, hilang tanggal 30 Juni lalu, hanya sebulan setelah ia tiba di Afghanistan. Ia ditugaskan di basis bagian timur yang berbatasan dengan Pakistan. Keadaan tentara tersebut hingga saat ini masih belum jelas.

Mullah Sangin yang berbicara melalui sambungan telepon kepada AP dari Pakistan, menolak memberitahu di bagian timur mana Taliban menyandera Bergdahl. Kabarnya bulan lalu Taliban berusaha menyelundupkan tentara Amerika tersebut ke Pakistan melalui perbatasan namun terhalang oleh serangan udara Amerika yang saat itu sedang membombardir wilayah perbatasan. Kemudian Taliban mengganti arah tujuan untuk menyembunyikan tentara tersebut ke wilayah Ghazni yang masih dikuasai Taliban hingga saat ini.

Taliban dapat bergerak bebas diantara pegunungan di area Pashtun yang berada pada dua sisi perbatasan Afghan-Pakistan.

Sementara itu Letnan Komandan Christine Sidenstricker, selaku jubir wanita militer AS di Kabul tidak mau berkomentar mengenai status Bergdah yang sedang ditawan. "Kami tidak ingin melakukan sesuatu yang bisa membahayakan nyawanya atau menyelamatkannya, namun kami akan melakukan segalanya untuk bisa membawanya hidup-hidup". [adm/muslimdaily]

0Komentar

Sebelumnya Selanjutnya

Recent Posts